Sebagai wujud kepedulian terhadap ketahanan pangan lokal, Kapolresta Banda Aceh, KBP Fahmi Irwan Ramli bersama Unsur Forkopincam Jaya Baru dan Kelompok Tani Bungong Ban Keumang melakukan pengecekan lahan jagung dan turut serta dalam panen terong di Gampong Geuceu Meunara, pada Selasa (25/2/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari program ketahanan pangan nasional yang didukung oleh Polri guna membantu masyarakat dalam meningkatkan produksi hasil pertanian.
Kehadiran Kapolresta Banda Aceh bersama rombongan disambut hangat oleh para wanita yang tergabung dalam Kelompok Tani Bungong Ban Keumang.
Dalam pengecekan tersebut, Kapolresta melihat langsung kondisi sisa tanaman jagung yang telah ditanam sejak November 2024 serta mendiskusikan tantangan yang dihadapi para kelompok tani dalam meningkatkan hasil panen.
Kapolresta menyampaikan bahwa hasil panen, termasuk terong dan bawang, cabai dan selada, akan didistribusikan kepada masyarakat sekitar sebagai bentuk dukungan dalam memperkuat ketahanan pangan lokal.
Ia juga mengapresiasi kerja keras para petani dan menegaskan komitmen Polri dalam mendukung swasembada pangan.
“Ketahanan pangan merupakan bagian dari ketahanan nasional. Polri tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga berperan dalam mendukung kesejahteraan masyarakat melalui berbagai program, termasuk ketahanan pangan ini,” ujar Kapolresta.
Dengan adanya sinergi antara Polri dan masyarakat dalam bidang pertanian, diharapkan semangat bertani terus meningkat.
Program ini diharapkan dapat mendorong produktivitas pertanian serta membantu petani dalam menghadapi tantangan yang ada, sehingga kesejahteraan mereka semakin meningkat dan stabilitas pangan di Banda Aceh semakin terjaga.