Pelita Aceh.co.id | Meulaboh – Kapolres Aceh Barat, AKBP Andi Kirana, S.I.K, M.H, hadir dalam acara pembukaan Musabaqah Tunas Ramadan (MTR) Ke-XXIV tingkat Provinsi Aceh.
Acara ini merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Aceh Melalui Pemerintah Setempat dalam rangka memperingati bulan suci Ramadan.
Dalam kesempatan ini, Kapolres Aceh Barat menyampaikan dukungan dan apresiasi kepada panitia pelaksana MTR Ke-XXIV, serta mengajak seluruh peserta untuk mengikuti kegiatan ini dengan semangat dan sportif.
“Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT, serta mempereratkan silaturahmi antar peserta,” ujar Kapolres Aceh Barat.
Musabaqah Tunas Ramadan (MTR) Ke-XXIV tingkat Provinsi Aceh ini diikuti oleh peserta dari berbagai kabupaten dan kota di Provinsi Aceh. Kegiatan ini akan berlangsung selama beberapa hari dan meliputi berbagai jenis lomba.