Pelita Aceh.co.id | Aceh Selatan – Polres Aceh Selatan Polda Aceh terus meningkatkan profesionalisme dan wawasan personelnya melalui program rutin “Senin Belajar”, yang digelar setiap hari Senin setelah apel pagi. Pada kesempatan kali ini giliran Satuan Intelkam yang memberikan materi, dengan Kasat Intelkam Iptu Irvan memaparkan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) intelijen kepolisian kepada seluruh personel. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman personel terhadap peran intelijen dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Senin, 10 Maret 2025.
Dalam pemaparannya, Kasat Intelkam menjelaskan bahwa intelijen kepolisian memiliki empat tupoksi utama, yaitu penyelidikan, pengamanan, penggalangan, dan penyidikan. “Penyelidikan bertujuan untuk mengumpulkan informasi terkait potensi ancaman, pengamanan untuk mencegah gangguan, penggalangan dilakukan guna membangun komunikasi strategis dengan berbagai pihak, sedangkan penyidikan merupakan langkah lanjutan dalam penegakan hukum berdasarkan hasil intelijen,” jelasnya.
Kapolres Aceh Selatan AKBP Mughi Prasetyo Habrianto, mengapresiasi pelaksanaan “Senin Belajar” sebagai upaya peningkatan kapasitas personel. Menurutnya, program ini memberikan manfaat besar dalam membentuk anggota Polri yang profesional dan siap menghadapi tantangan di lapangan. “Melalui kegiatan ini, kita ingin setiap personel memiliki pemahaman yang kuat terhadap berbagai aspek kepolisian, sehingga mereka dapat bekerja dengan lebih efektif dan terarah,” ujarnya.
Kegiatan “Senin Belajar” akan terus dilaksanakan secara rutin dengan menghadirkan berbagai materi penting yang relevan dengan tugas kepolisian, sehingga kualitas sumber daya manusia di tubuh Polri semakin meningkat.
Dengan adanya program ini, diharapkan seluruh personel Polres Aceh Selatan semakin memahami dan mampu menerapkan tugas-tugas intelijen dalam mendukung stabilitas keamanan di wilayah hukum Polres Aceh Selatan.